Eksodan ‘Terdampar’ di Grajagan

DIPLOMASINEWS.NET _ GRAJAGAN _ Tragedi Tsunami Palu menelan ribuan korban manusia dan menyisakan kisah pilu. Di antara dari ribuan korban nyawa dan materi itu ternyata masih ada korban selamat yang terselip, yakni,  pasangan suami – istri [ pasutri ] Eri Susan Kristanto, 30 tahun dan Fatmi Setiorini, 25 tahun. 

Kini, pasangan suami – istri korban bencana Palu tersebut berada di Grajagan, Purwoharjo, Banyuwangi, Jawa Timur. Menurut mereka, begitu mendengar bencana tersebut, keluarga di Grajagan langsung menghubungi dan mempertanyakan seperti apa kondisi terakhir pasca bencana. Ternyata mereka masih selamat meski seluruh harta benda miliknya tenggelam tertelan bumi.

“Saat terjadi bencana, kami sempat terpisah dengan keluarga selama 4 hari. Kami tidur di bawah pohon-pohon hingga akhirnya datang bantuan,” kenang mereka ketika ditemui DIPLOMASINEWS.NET, di kediaman kerabatnya di Grajagan, Jumat, 09 Nopember 2018.

Masih kenangnya, sebelum terjadi Tsunami berketinggian kurang lebih 10 meter, sekitar pukul 6 sore terjadi guncangan gempa bumi yang keras. Hanya hitungan detik, ‘likui paksi’ atau tanah terbelah hingga seperti dibajak dai atas ke arah Desa Petobo, Palu Selatan, Sulawesi Tengah.

Pasca bencana tersebut, mereka bingung mau kemana dan apa yang mesti dilakukan. Akhirnya kerabat di Grajagan berinisiatif menyusul dan juga menanggung seluruh biaya dari Palu hingga ke Pulau Jawa. Ketika tiba di Grajagan, seluruh keluarga menyambut baik atas kedatanganya.

“Untuk sementara, kami melaut mencari ikan untuk menyambung hidup,” ucap pasutri sembari menerawang. Lanjutnya, pasutri korban bencana Palu, itu berharap agar pihak-pihak terkait secepatnya mendata agar tercatat menjadi bagian dari warga baru di Grajagan, ini.

Onliner          : ilham/budiyono/nang
Editor            : roy enhaer

Related

Cover Story 2012470735202228636

Follow Us

Postingan Populer

Connect Us

DIPLOMASINEWS.NET
Alamat Redaksi : Perumahan Puri Jasmine No. 07, Jajag, Gambiran, Banyuwangi, Jawa Timur
E-mail : redaksi.diplomasi@gmail.com
item